JAPBUSI Gelar Rapat Evaluasi dan Program Kerja 2024

24/01/24

JAPBUSI.ORG, JAKARTA – Jejaring Serikat Pekerja Buruh Sawit Indonesia (JAPBUSI) melakukan rapat perdana di tahun 2024 dalam rangka evaluasi dan penyusunan program kerja kedepan.

Rapat dihadiri oleh para koordinator dan steering Committee dan dibuka oleh Nursanna Marpaung Sekretaris Eksekutif JAPBUSI serta Yunirwan Gah selaku National Project Coordinator Decent Work on Palm Oil plantation project, International Labour Organization (ILO).

Dalam sambutannya, Nursanna Marpaung mengatakan bahwa pentingnya Japbusi untuk mengevaluasi apa yang sudah dilakukan di tahun 2023 kekurangan dan kelebihannya, apa saja praktik baik yang sudah dilakukan dan bagaimana penyusunan agenda kedepan.

“Nanti akan ada update kegiatan dari kesekretariatan, tentang program, manajemen kasus, evaluasi kegiatan 2023 dan Jagasawitan.” kata Nursanna.

Nursanna menambahkan bahwa untuk program dasar bisa lanjutkan yang lalu misalnya, Training K3 dan Kampanye, Training Gender dan Kampanye IWD, Training colaborasi JAPBUSI.

Sementara itu, Yunirwan Gah menekankan bahwa pentingnya mengevaluai agenda yang lampau dan menyusun program kedepan, memaksimalkan program yang belum jalan di tahun 2023, dan kedepan sampai Bulan April 2024 supaya bisa dijalankan agenda kegiatannya.

“Masih ada anggaran sampai April untuk bisa dijalankan, misalnya terkait agenda K3, Gender, dan membangun kapasitas organisasi.” jelas Yunirwan.
(RED/handi)